Jenis-jenis Kacang yang Tidak Boleh Dijadikan Makanan Kucing

makanan kucing
Meskipun kacang-kacangan diketahui memiliki beberapa kandungan baik seperti protein tinggi, vitamin E, vitamin B, vitamin A, vitamin K, zat besi, kalsium, fosfor, kalsium, lesitin, dan kolin. Namun nyatanya tidak semua jenis kacang bisa dijadikan sebagai makanan kucing, lho!


Ya, meskipun ada beberapa kacang yang bisa dikonsumsi sebagai makanan untuk si Anabul, Ada juga beberapa jenis kacang-kacangan yang tidak boleh dikonsumsi oleh kucing, bahkan dalam porsi kecil sekalipun.

makanan kucing


Lalu jenis kacang apa saja yang sama sekali tidak boleh diberikan kepada kucing Anda? Berikut diantaranya.


  1. Kacang almond

Mungkin untuk manusia, kacang almond memiliki kandungan yang sangat baik untuk kesehatan, seperti menurunkan resiko penyakit kanker, menjaga kadar kolesterol serta dapat menstabilkan tekanan darah.


Akan tetapi, hal tersebut tidak berlaku bagi kucing. Kandungan dalam almond justru dapat menyebabkan gangguan pada sistem ginjal kucing dan mengundang masalah pada pencernaan. 


  1. Kacang Brazil

Mungkin jenis kacang yang satu ini tidak terlalu terkenal dan harganya pun cukup mahal. Namun perlu Anda ketahui, kacang ini mengandung lemak yang sangat tinggi sehingga tidak baik diberikan untuk si Anabul. Hal tersebut karena dapat mengganggu sistem pencernaannya.


  1. Kacang hazelnut

Kacang hazelnut kaya akan lemak sehat, protein, karbohidrat, serat, vitamin, dan mineral. Namun kalori tinggi yang terkandung pada jenis kacang yang satu ini tidak baik untuk kucing.


  1. Kacang kenari

Selain karena kandungan yang terdapat di dalamnya, kacang ini juga memiliki bentuk yang bisa membahayakan kucing. Kacang ini memiliki bentuk yang besar dan tidak beraturan sehingga dapat menyebabkan kucing tersedak. 


Sedangkan kandungan yang ada di dalam kacang kenari dapat mengganggu pencernaan si Anabul.


Nah itulah beberapa jenis kacang yang sebaiknya dihindari untuk dijadikan makanan kucing. Memelihara kucing tentu tidak hanya sekedar memberi makan ala kadarnya saja. Anda juga wajib mengetahui apa yang boleh dan tidak boleh mereka konsumsi.


Oleh sebab itu, pastikan kucing Anda mengkonsumsi makanan yang bergizi dan bernutrisi agar mereka tetap sehat dan bertumbuh kembang dengan baik. 

Salah satu cara untuk memenuhi kebutuhannya tersebut, Anda bisa memberikan Royal Canin yang memiliki kandungan yang sangat baik untuk kucing peliharaan Anda.


Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.