Stimulasi Kemampuan Bicara Anak 1 Tahun
Si Kecil biasanya sudah mampu belajar berbicara dengan intensif pada awal usia 3 tahun. Namun meskipun begitu, si Kecil yang berusia 1 tahun hingga 1,5 tahun seharusnya sudah mampu untuk mengucapkan 1 hingga 5 kata dengan cukup jelas. Misalnya seperti Mam, Pap, bola, dan lain sebagainya. Walaupun belum terlalu jelas namun biasanya si Kecil akan mengucapkan dengan berulang-ulang. Mam bisa membantu meningkatkan kemampuan bicara si Kecil dengan memberikan stimulasi anak 1 tahun. Berikut ini adalah stimulasi yang bisa Mam berikan:
Sering Mengajak Bicara Si Kecil
Sering mengajak si Kecil berbicara menjadi stimulasi paling penting yang perlu Mam lakukan. Meskipun mereka belum bisa menanggapi dengan benar namun hal ini akan berpengaruh pada proses perkembangannya. Mam bisa membenarkan pengucapan si Kecil apabila mereka salah mengucapkannya. Namun usahakan untuk membenarkan dengan tepat sehingga mereka bisa memahaminya.
Membacakan Cerita
Membacakan cerita atau dongeng bisa dilakukan sejak dini, bahkan ketika si Kecil berusia 1 tahun. Stimulasi anak 1 tahun ini memberikan banyak manfaat, salah satunya yaitu untuk kemampuan berbicara dan berbahasa. Selain itu, si Kecil juga bisa belajar menyukai buku yang penting ketika mereka dewasa serta mengasah imajinasi dan kreativitas.
Mendengarkan Musik
Selain melalui cerita, Mam juga bisa memberikan stimulasi berbicara melalui musik. Lirik yang didengarkan biasanya akan lebih mudah terserap karena mereka menyukainya. Carikan musik anak-anak sesuai usia si Kecil sehingga mereka mudah menangkapnya.
Itulah beberapa stimulasi anak 1 tahun yang dapat membantu meningkatkan kemampuan bicara. Memberikan stimulasi dapat mengoptimalkan tumbuh kembangnya sehingga mereka bisa tumbuh dengan normal seperti teman-temannya. Selain itu, Mam juga perlu memenuhi kebutuhan nutrisi si Kecil dengan makanan bergizi dan susu pertumbuhan.
Wyeth Nutrition hadir untuk memenuhi kebutuhan Mam dengan susu pertumbuhan anak usia 1 hingga 3 tahun yaitu S-26 Procal GOLD. Kandungan yang dimiliki bisa membantu Mam dalam mendukung potensi serta perkembangan si Kecil. Informasi lebih lengkap mengenai S-26 Procal GOLD atau produk lain dari Wyeth Nutrition bisa Anda lihat di website wyethnutrition.co.id.
Tidak ada komentar: