Belajar Berhitung yang Menyenangkan

belajar berhitung
Belajar Berhitung - Paud maupun taman kanak-kanak adalah lembaga pendidikan formal untuk anak sebelum sekolah dasar. Paud dan TK dianggap penting sebab bagi anak usia dini, sebab ketika diasan anak sednag berada di golden age yang merupakan masa peka dan hanya datang satu kali. Masa peka adalah suatu masa yang perlu dikembangkan secara maksimal. Upaya ini bisa dilakukan dengan berbagai berbagai cara, salah satunya dengan permainan berhitung.

Tidak sedikit orang yang beranggapan bahwa matematika adalah pelajaran yang sulit untuk dipahami. Apalagi bagi anak TK. Mengajari berhitung memang terkadang nampak sulit tapi bila tidak diajarkan sedini mungkn, maka dapat terjadi kelambatan daya berpikir. Untuk itu, berikut beberapa cara Belajar Berhitung untuk anak TK:
belajar berhitung
  • Perenalkan lambang bilangan

Perkenalkanlah konsep lambang bilangan, dari berbagai lambang bilangan serta bagaimana melafalkannya. Contohnya angka 1-10. Kita dapat membeli buku pengenalan mengenai angka untuk mengajari berbagai simbol angka pada anak-anak. Setelah anak paham simbol angka, lalu ajarkan mengurutkan angka-angka, kemudian diteruskan dengan berhitung. Namun jangan paksakan anak untuk mengerti, karena bila dipaksa maka akan membuat anak takut dengan matematka.
  • Belajar menggunakan Kartu Angka

Kita dapat membeli kartu angka ini di toko permainan. Pilihlah kartu yang berisi simbol angka serta ada gambarnya. Tujuannya agar menarik minat anak supaya lebih bersemangat untuk belajar. Selain itu, kita juga dapat berkreasi membuat kartu angka pada kertas A4. Kemudia guntinglah kecil-kecil serta dileminating supaya lebih cantik.

Setelah itu, ajak anak bermain tebak-tebakan. Mintalah anak untuk memilih angka. Contohnya kita mengucapkan “angka 3”, maka minta anak mengambil “angka 3”. Kemudian ajarkan juga cara mengurutkan angka mulai dari yang terkecil hingga terbesar. Lakukan berulah sampaianak memahami.
  • Permainan bola kecil

Permainan berhitung menggunkan bola-bola kecil sangat mudah dilakukan. Pastinya anak juga akan menyukainya. Kita dapat menyediakan gelas maupun keranjang. Lalu mintalah anak untuk memasukkan 3 bola ke gelas. Anak akan memasukan bola satu per satu, sambil berhitung 1 sampai 3 dengan perlahan.

Demikianlah ulasna tentang Belajar Berhitung untuk anak TK. Semoga cara-cara tersebut bermanfaat untuk para orang tua. Selamat mencoba.
Diberdayakan oleh Blogger.