Mengenalkan Anak-Anak Pada Berbagai Macam Permainan Tradisional
Perkembangan zaman yang semakin canggih dan modern menghadirkan perbedaan kehidupan sosial dan cara pandang semua orang salah satunya adalah kehidupan sosial anak-anak kita. kebanyakan dari mereka saat ini memiliki sebuah mainan berupa gadget yang akan memberikan berbagai macam permainan virtual dan menyebabkan mereka memiliki keinginan untuk selalu memainkan peralatan tersebut. hal tersebut tentuya sangat berbeda dengan masa kanak-kanak orang tua mereka. Semua orang yang hidup dimana teknologi belum berkembang pesat seperti saat ini akan merasakan saat-saat dimana berkumpul bersama teman, memainkan berbagai macam permainan olahraga tradisional dan berbagi keceriaan bersama-sama.
Ada berbagai macam permainan olahraga tradisional yang sering dimainkan oleh anak-anak yang belum “terserang” oleh kemajuan teknologi saat ini, salah satunya adalah gobak sodor. Gobak sodor merupakan salah satu permainan tradisional yang mampu memberikan keceriaan kepada semua orang yang memainkannya. Cara memainkan permainan ini bisa dikatakan sangat mudah. Beberapa orang anak akan dibagi menjadi dua kelompok yang berbeda. Masing-masing kelompok memiliki fungsi dan tugasnya masing-masing. Kelompok pertama bertugas untuk menjaga daerahnya agar tidak mampu dilewati oleh kelompok lawan sedangkan kelompok yang satunya lagi bertugas untuk menerobos wilayah yang dijaga oleh kelompok lawan.
Berbagai macam permainan olahraga tradisional seperti gobak sodor mungkin saat ini kurang familiar bagi sebagian besar anak-anak karena mereka lebih suka bermain dengan memainkan berbagai macam gadget yang dimiliki jika dibandingkan bermain dengan teman sebayanya. Padahal dengan memainkan berbagai macam permainan tradisional tersebut, semua anak akan mampu merasakan berbagai macam manfaatnya di antaranya adalah mampu melatih otot-otot dan menuntut agar mereka selalu bergerak aktif.
Dengan sendirinya apabila mereka selalu memainkan permaianan tersebut maka akan menjadikan tubuh mereka lebih sehat dan lebih kuat. Salah satu manfaat yang tidak kalah pentingnya adalah mampu membuat hubungan sosial dengan teman sebayanya akan berjalan dengan lebih baik. Kesimpulannya adalah kita sebagai orang tua harus mampu mengenalkan berbagai macam permainan tradisional anak yang saat inilambat laun telah dilupakan.