Ingin Membentuk Otot? Makanan Sehat Ini Kuncinya!
Bagi para pria, mempunyai badan yang berotot adalah impian. Banyak pria yang mati-matian berolahraga, melakukan fitness setiap hari demi mendapatkan tubuh impian. Padahal hanya melakukan itu saja tanpa disertai dengan makanan sehat tidak akan memberikan hasil yang optimal. Untuk membentuk badan, kombinasi antara olahraga dan mengonsumsi santapan bergizi adalah hal yang utama.
Apa saja menu makan sehat yang bisa dikonsumsi pria untuk membentuk badannya? Inilah beberapa di antaranya:
1. Sayur dan buah
Santapan ini selalu muncul di tiap program untuk membentuk badan. Hal ini masuk akal karena sayur dan buah mengandung banyak vitamin dan mineral, yang semuanya berguna untuk membentuk tubuh.
2. Daging
Konsumsilah daging sapi atau ayam yang mempunyai banyak protein. Mengukus dan memanggang jauh lebih baik daripada menggorengnya.
3. Telur
Untuk badan yang atletis, telur wajib dikonsumsi karena terdapat asam amino dan juga lutein yang berguna untuk membentuk otot.
4. Kacang-kacangan
Kaya dengan serat, anti oksidan, vitamin, dan protein nabati, serta menambah nafsu makan.
5. Ikan
Ikan seperti salmon dan tuna mengandung protein yang tinggi dan berguna dalam pembentukan otot tubuh.
Lengkapi pula makanan sehat di atas dengan mengonsumsi susu L-Men sebagai suplemen, terutama bagi yang melakukan olahraga. Dengan meminum L-Men, maka energi yang hilang setelah fitness dan beraktivitas akan kembali lagi. Hal ini akan membantu tubuh bekerja lebih optimal dalam pembentukan otot, sehingga Anda akan mencapai bentuk tubuh yang diinginkan.
Tidak ada komentar: